Hai, semuanya! Kemarin aku berkesempatan hadir di Soft Launching Dissy Reborn. Bagi kalian yang belum tahu, Dissy merupakan brand kosmetik lokal milik Ussy Sulistyawati dan Andhika Pratama. Beberapa waktu lalu aku juga sudah mencoba CC Cream-nya dan aku suka. Bagi kalian yang penasaran bagaimana keseruan acaranya, baca terus yaa...
(Baca: Review Dissy CC Cream)
Jadi, sebenarnya Dissy Cosmetics kan sudah ada sejak Mei 2014 lalu, namun tahun 2016 ternyata penjualannya mengalami stagnan dan mereka sadar ketika itu mereka hanya mengeluarkan produk semampu mereka. Kini pada Mei 2018, Dissy reborn dengan packaging yang lebih terlihat lux dan produk-produk yang lebih inovatif seperti Lip Velvet, Cheek Palette, Lip Tint, CC Cream, dan bakal ada Creamy Contour Palette serta BB Cushion, lho! Seru banget yaa...
Dhika dan Ussy memulai bisnis kosmetik bukan hanya sekadar menjual nama, melainkan mereka terjun langsung meninjau packaging dan bahan-bahan yang digunakan dalam produk kosmetik mereka. Walaupun akhir-akhir ini tren selebriti yang memulai bisnis kosmetik makin menjamur, Ussy menganggap bahwa itu bukanlah saingan karena bisa dibilang pelopor selebriti yang berbisnis kosmetik pertama kali ialah mereka berdua. Mereka mengatasi hal tersebut dengan terus mengeluarkan produk-produk baru yang lebih berkualitas dibanding sebelumnya.
Ketika Dissy tidak terdengar gaungnya, Dhika mengatakan bahwa bisnis ini sebaiknya ditutup saja. Namun hal tersebut malah memacu semangat Ussy untuk membuktikan bahwa sebenarnya peluang bisnis ini cukup besar, hanya butuh tekad dan konsistensi dalam menjalankannya. Akhirnya Dhika memberikan kesempatan kedua untuk Ussy melanjutkan Dissy.
Soft Launching Dissy Reborn ditandai dengan seremonial pemotongan tumpeng bagi orang-orang yang berjasa di balik layar Dissy Cosmetics. Pasangan selebriti ini memang adorable banget deh, karena humble dan kerap melontarkan cerita-cerita lucu pada saat sesi tanya jawab.
Sekali lagi, selamat untuk Dhika dan Ussy atas Soft Launching Dissy Reborn. Terima kasih sudah mengundang aku. Semoga Dissy semakin berjaya dan penjualannya semakin meningkat. Ditunggu produk-produk barunya yang lebih inovatif lagi ^^
Wih sy baru tau cerita ttg dissy kosmetik ini ternyata sudah sejak 2014 yaaaaa benar berarti kalau mereka pelopor kosmetik artis. Semoga sukses dan laku dipasaran, kalau mmg bagus dan harganya terjangkau pasti laris.. semangad mbak ussy.
ReplyDeleteMakasiih review infonya sahsaa
Salam kenal :)
Iyaa Kak, mudah-mudahan makin sukses Dissy. Soalnya kualitas produknya oke-oke banget..
DeleteAku Zahra, Kak btw hehehe... Salam kenal juga
cakep semua ya produkny, jadi pingin cobain satu-persatu. BUni baru coba lip velvet nya aja udah kagum
ReplyDeleteAku nggak dapet Lip Velvet huhu.. Jadi penasaraaan
Deletewihhhh hebatt yahh, jdi pengen nyobainnn semua produk kosmetik nya ...
ReplyDelete