Monday, July 17, 2017

Review: Betadine Sabun Cair

Halo semuanyaa! Apa kabar? Gimana lebarannya? Menyenangkan kan kumpul sama keluarga besar ditemani dengan makanan-makanan yang super duper enak? Kali ini, aku bakal review salah satu produk andalanku kalau mudik. Well, sebenernya aku nggak punya kampung sih, tapi kalau diajak mudik ke kampung orang aku bakalan mau dan excited banget! *telat banget ya nanyain lebaran hahaha... maafin aku yang baru sempet posting lagi*


Kebetulan banget, aku punya kulit badan yang agak sensitif. Beda sama kulit mukaku yang bisa dibilang kulit badak karena mau gonta-ganti produk nggak bakal menimbulkan masalah. Nah, kalau kulit badan, airnya lain sedikit sama air rumah bisa jadi bersisik atau beruntusan gitu. Terus akhirnya aku tahu mengenai Betadine Sabun Cair ini. Lho, Betadine emang ada sabun cairnya? Ada! Dan aku sebenernya juga baru tahu, lho! Hehehe…

Seperti yang sudah kita tahu, Betadine adalah antiseptic yang yang sudah dipercaya lebih dari 50 tahun di seluruh dunia. Betadine Sabun Cair ini mengandung Povidone Iodine 7,5% yang merupakan zat anti mikroba yang secara efektif dapat membunuh bakteri, virus, dan jamur.


Oh iya, kalian juga harus tahu bahwa Betadine Sabun Cair ini juga bermanfaat sebagai pencegahan penyebaran virus yang menyebabkan HFMD. Apa itu HFMD? HFMD merupakan singkatan dari Hand, Foot, and Mouth Disease yang mungkin lebih dikenal dengan sebutan Flu Singapura yang banyak menyerang anak – anak di bawah usia 10 tahun. Penyakit ini ciri – cirinya itu ada seperti ruam atau bentol - bentol di sekitar tangan, kaki, dan mulut. Walaupun kita yang dewasa ini kecil terkena HMFD, tapi kita bisa jadi pembawa virusnya lho, jadi bisa menularkan ke anggota keluarga kita. Untuk mencegahnya, selain wajib menjaga kebersihan, salah satunya dengan mencuci tangan setiap hari menggunakan Betadine Sabun Cair saat kembali ke rumah, sebelum makan, dan setelah dari tempat umum, dan perbanyak makan sayur dan buah untuk meningkatkan kekebalan tubuh.Kalau sudah ada anggota keluarga yang terinfeksi HFMD, hindari kontak fisik seperti berpelukan atau berciuman, jangan berbagi makanan atau peralatan makan, dan suruh dia tetap berada di rumah karena penyakit ini menular.

Well, pasti udah pada penasaran dong dengan review-ku terhadap produk ini? Apa benar sebagus itu kualitasnya? Yuk, langsung aja bahas mulai dari packaging-nya!


Betadine Sabun Cair memiliki dua varian yang 100 ml dan 60 ml. Menurutku dua-duanya amat sangat bisa dibawa travelling karena packaging-nya yang nggak makan banyak tempat. Selain itu, packaging Betadine Sabun Cair yang universal dengan dominasi warna merah ini juga membuat produk ini cocok digunakan untuk seluruh anggota keluarga.

Untuk teksturnya sendiri, jujur aku kaget karena warnanya benar-benar kayak Betadine Obat Merahnya, seperti yang bisa dilihat di foto di bawah ini. Aromanya pun sama banget, khas antiseptik. Tapi aku nggak masalah sih, dengan tekstur dan aromanya. Lagipula setelah dibilas nggak meninggalkan warna apa pun di kulit badan. Langsung bersih aja gitu.


Jadi sebenarnya, Betadine Sabun Cair itu sebaiknya digunakan kapan sih? Pertama saat travelling. Kebetulan karena seperti yang sudah aku jelaskan sebelumnya bahwa aku sangat suka travelling dan kulit badanku sensitif, jadi aku memang harus sedia Betadine Sabun Cair setiap saat. Kedua, ketika berkunjung ke rumah sakit atau kalau lingkungan kerja kalian sedang ada yang sakit. Ketiga, saat mengunjungi negara Timur Tengah (misalnya Umroh dan Ibadah Haji). Kenapa? Karena di Timur Tengah sedang mewabah virus MERS atau Middle East Respiratory Syndrome. Nah, kalau kita googling nih Povidone – Iodine ini bisa membunuh virus MERS lho, jadi bisa jadi salah satu yang wajib dibawa saat Umroh ataupun Naik Haji.

Wah, setelah tahu manfaat Betadine Sabun Cair aku bakalan langsung kasih tahu anggota keluargaku yang mau Umroh untuk sedia produk ini karena memang sudah terpercaya dan kualitasnya bagus banget!


Kalian pasti bertanya-tanya kan, beli Betadine Sabun Cair dimana dan harganya berapa? Aku sendiri waktu itu beli di apotek terdekat dan harganya Cuma Rp.38.000 untuk yang 100ml. Menurutku terjangkau banget, sih! Makanya aku langsung stok banyak. Selain di apotek, bisa juga dibeli di supermarket dan bagi kalian yang sukanya belanja online, sekarang sudah tersedia di JD.ID, lho!

Gimana? Setelah membaca review-ku kalian mau stok Betadine Sabun Cair juga nggak? Harus, dong! Karena mencegah jauh lebih baik daripada mengobati J

No comments:

Post a Comment